PERAN PEMERINTAH DALAM MENINGKATKAN KESADARAN DANPARTISIPASI MASYARAKAT DALAM PENGELOLAAN SAMPAH DI WILAYAHPESISIR (STUDI KASUS: PULAU DENDUN)
Kata Kunci:
Penegakan Hukum Lingkungan, Pencemaran Limbah, Wilayah Pesisir, Pulau Dendun, Metode EmpirisAbstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji peran pemerintah dalam meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat terkait pengelolaan sampah di wilayah pesisir Pulau Dendun. Peningkatan volume sampah yang berasal dari aktivitas rumah tangga maupun sampah kiriman dari arus laut telah menimbulkan pencemaran lingkungan yang berdampak pada ekosistem dan kehidupan sosial masyarakat pesisir. Penelitian menggunakan metode empiris melalui wawancara dengan aparat desa dan masyarakat serta observasi langsung di lapangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemerintah desa telah melakukan berbagai upaya seperti sosialisasi, penyediaan sarana pengelolaan sampah, dan pembentukan “tim kuning” sebagai petugas kebersihan. Namun, efektivitas upaya tersebut masih terbatas karena minimnya sarana pendukung, tidak adanya peraturan desa yang mengatur sanksi, serta rendahnya kapasitas pengolahan sampah masyarakat. Penelitian ini merekomendasikan perlunya penguatan regulasi di tingkat desa, peningkatan kolaborasi lintas pemangku kepentingan, serta pengembangan program pemberdayaan masyarakat untuk menciptakan pengelolaan sampah yang lebih partisipatif dan berkelanjutan.


